Dewan Komisaris

Ade Tjendra

Komisaris Utama

Warga Negara Indonesia. Lahir di Jakarta pada tahun 1979.

Beliau meraih gelar Sarjana Ilmu Komputer dari Universitas Bina Nusantara pada tahun 2001.

Beliau memiliki pengalaman lebih dari 20 (dua puluh) tahun dalam industri Fixed broadband dan TV berlanggan, diantaranya menjabat sebagai Komisaris Utama PT MNC OTT Network (Vision+) (2019-sekarang), Komisaris Utama PT Digital Vision Nusantara (K-Vision) (2019-sekarang) Direktur Utama PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) (2012-sekarang), sebagai Direktur Utama PT MNC Sky Vision Tbk (MNC Vision) (2018-2021), dan sebagai Komisaris Utama PT MNC Sky Vision Tbk ( MNC Vision) (2021- Sekarang).


Sebelum perannya saat ini, beliau pernah menjabat sebagai Manajer di PT Broadband Network System (2002-2006), Manajer Sales & Marketing di PT Total Info Kharisma (2005-2006), Manajer Sales PT Asiakom Multimedia (2006-2007), Wakil Direktur di PT Starcom Solusindo (2007-2008) dan Direktur Komersial di Moratelindo group, unit bisnis Sinar Mas Group (2008- 2012).

Ahmad Rofiq

Komisaris Independen

Berkewarganegaraan Indonesia, lahir pada tahun 1975.

Beliau adalah merupakan seorang Sarjana Teknik dari Universitas Muhammadiyah, Malang, lulusan tahun 2001.

Beliau menjabat sebagai Komisaris Perseroan sejak tahun 2014.

Sebelumnya, beliau pernah menjabat sebagai Komisaris PT Varaz Utama Cargo Tour & Travel pada tahun 2007, Direktur Utama PT Syahravaraz Trans, Komisaris PT Media Nusantara Distribusi (2012-2014), dan Komisaris PT Media Nusantara Informasi (Koran Sindo) (2012-2014).

Tito Abdullah

Komisaris

Warga Negara Indonesia, lahir di Bandung pada tahun 1967.

Meraih gelar Sarjana jurusan Fisika Teknik, tahun 1991 dari Institut Teknologi Bandung dan meraih gelar Master jurusan Teknologi Informasi dari Universitas Indonesia, Indonesia, tahun 2002.

Bergabung di MNC Group pada tahun 2018. Saat ini Beliau menjabat juga sebagai CTO PT MNC Sky Vision Tbk dan sebelumnya sebagai Program Management &  Operation Lead di MNC Innovation Center.Beliau pernah menjabat sebagai Country Head, Support & Managed Services di PT. Dimension Data Indonesia (NTT Group) (2013 – 2018), Head of Information Technology di PT. Bakrie Telecom Tbk (2007 – 2013), dan sebagai Head of IT Infrastructure Solution di PT Astragraphia Information Technology /  PT SCS Astragraphia Technologies (1998 –2007).