Rekomendasi Acara TV Nat Geo Wild Bagi Pecinta Alam Dan Satwa Liar

ENTERTAINMENT
  • 4808
  • Jumat 17 Maret 2023 17:51
Rekomendasi Acara TV Nat Geo Wild Bagi Pecinta Alam Dan Satwa Liar

Jika kamu menyukai program-program televisi yang menampilkan keindahan alam liar serta keanekaragaman satwa di dunia, maka Nat Geo Wild adalah saluran kabel yang tepat untuk kamu saksikan. 

Dalam artikel ini, saya akan memberikan rekomendasi beberapa acara TV di Nat Geo Wild yang wajib ditonton oleh para pecinta petualangan alam dan satwa liar. Dari kehidupan binatang di padang rumput Afrika hingga ekspedisi ke kutub selatan, acara-acara di Nat Geo Wild menawarkan gambar-gambar menakjubkan dan inspiratif tentang kehidupan di alam liar. 

Simak terus artikel ini untuk mengetahui acara TV di Nat Geo Wild yang paling direkomendasikan!

  1. Jaws vs Boats

Jaws vs Boats

Jaws vs Boats adalah acara dokumenter yang dibuat oleh saluran National Geographic, disini menceritakan fenomena mengapa begitu banyak video viral tentang hiu yang menyerang kapal, dan apa yang menyebabkan perilaku ini.

Seorang biologi kelautan Mike Heithaus dan Sara Casareto, berangkat untuk mencari tahu fenomena tersebut. Karena dari beberapa penelitian telah menemukan bahwa hiu memiliki kepribadian.

Bagaimana Mike mencari tahu kepribadian hiu? Simak Acaranya di Jaws vs Boats tanggal 20 Maret 2023 pukul 20.30 WIB

  1. Eyes of Orangutan

Eyes of Orangutan

Eyes of Orangutan adalah acara tv dokumenter yang wajib kamu tonton. Disini diungkapkan semua kejahatan bagaimana eksploitasi orangutan terjadi. Aarpm Gekoski dan rekan serta teman-temannya melakukan penyelidikan selama empat tahun untuk menemukan fenomena tersebut. 

Di Thailand, orangutan dipaksa mengikuti pertunjukan tinju yang aneh, dan yang lainnya dikurung di kandang kotor di puncak pusat perbelanjaan. Di Indonesia, mereka dipajang di sarapan prasmanan mewah, dan ramai dikunjungi wisatawan di Taman Nasional.

Pemburu mengungkap kebenaran yang mengejutkan tentang bagaimana orangutan berakhir di tempat-tempat wisata ini. Dicuri dari habitat aslinya, ibu mereka dibunuh dalam prosesnya dan diselundupkan melintasi perbatasan internasional. Begitu sampai di tujuan akhir, mereka dilatih untuk tampil menggunakan teknik kejam atau dikurung di dalam kandang selama sisa hidup mereka.

Mau tahu investigasi yang dilakukan oleh Aaron Saksikan pada tanggal 30 Maret 2023 pukul 20.30 WIB

  1. Aussie Snake Wranglers Season 2

Aussie Snake Wranglers Season 2

Ular adalah makhluk yang paling berbahaya ia mempunyai racun yang dapat mematikan sebuah gajah. Di Australia ada pekerjaan khusus yang bertugas untuk menangkap ular. Aussie Snake Wranglers menceritakan enam pria dan dua wanita bekerja sebagai penangkap ular. 

Dalam setiap episode seri dokumen yang menarik ini, tim, yang dipimpin oleh ahli ular berbisa Stuart McKenzie, menjawab beberapa panggilan darurat dari warga Australia yang rumahnya telah diserang oleh reptil yang menakutkan ini.

Seri 2 dari Acara ini menghadirkan ular yang lebih mematikan, karakter yang lebih gila, dan tangkapan yang lebih mendebarkan daripada sebelumnya! Penonton akan didorong masuk ke dalam dunia penangkapan ular yang mematikan di mana kesalahan sekecil apa pun bisa berakibat fatal. Dengan latar belakang Sunshine Coast yang indah di Queensland.

  1. Austria's Wild Heritage 

Austria's Wild Heritage

Austria's Wild Heritage menceritakan taman nasional terbesar dan tertua. Disini kamu bisa melihat pemandangan alam yang indah dan satwa liar tanpa harus ke Austria.

Disini menampilkan hewan – hewan seperti Lynx, burung Hering Berjanggut, Hingga Kambing gunung yaitu Ibex Alpen, semua dapat kamu lihat.

Kapan lagi kamu bisa menyaksikan indahnya alam hanya dari rumah saksikan pada tanggal 18 Maret 2023 pukul 21.30 WIB.

  1. Monster Fish

Monster Fish

Monster fish adalah acara tv yang dipandu oleh Zeb Hogan seorang ahli biologi yang sedang mencari ikan yang tidak biasa mulai dari lele raksasa, ikan vampir, piranha dan masih banyak lagi. 

Zeb akan melakukan perjalanan melintasi Amerika Serikat, dan kemudian dia akan berangkat ke Asia. Dia akan bekerja dengan peneliti, nelayan, penggemar, dan eksentrik untuk menemukan beberapa ikan teraneh yang pernah ia lihat. Mengikuti legenda, dan dari mulut ke mulut, perjalanan Zeb tidak akan berhenti sampai dia menemukan ikan monster sejati di dunia.

Mau melihat apakah zeb berhasil mengungkap ikan – ikan seperti monster saksikan pada tanggal 18 Maret 2023 pukul 21.30 WIB

Demikianlah rekomendasi acara TV Nat Geo Wild yang bisa menjadi pilihan menarik untuk mengisi waktu senggang kamu. Dengan ragam program yang menampilkan keindahan alam dan satwa liar, serta pembahasan tentang isu-isu lingkungan, Nat Geo Wild menjadi saluran yang menghibur sekaligus edukatif. 

Dalam memilih acara TV, pastikan kamu mempertimbangkan minat dan kebutuhan kamu. Namun, jika kamu ingin menikmati tayangan yang menginspirasi dan memberikan informasi berharga seputar alam dan satwa liar, Nat Geo Wild patut menjadi pilihan. 

kamu bisa saksikan Nat Geo Wild di MNC Vision TV berbayar murah.

Yuk berlangganan! Segera aktifkan Paket Berita dan Pengetahuan Rp 49.000/30 hari. Berlangganan bisa klik disini, atau mau melihat Jadwal Programnya bisa juga klik disini.

Kamu bisa nonton Kapan Pun Di Mana Pun melalui Vision+! Segera unduh aplikasi Vision+ di Google Play Store atau App Store di sini serta kunjungi www.visionplus.id Untuk informasi lebih lanjut mengenai Vision+, silakan mengikuti akun media sosial resmi Vision+ di @visionplusid (Facebook, Instagram, Twitter, TikTok).

Masih mau pakai yang KW?

Nonton channel-channel MNC Group yang ORI dengan Kualitas HD, MNC Vision jawabannya!

Berlangganan Sekarang

WhatsApp Interaktif 24 Jam: 08991500686

(021) 21 500 900